Cara Mengganti Suara Quick Chat PUBG Mobile 2024

Bagi anda yang sedang mencari terkait cara mengganti suara Quick chat PUBG Mobile, tenang saja karena di artikel ini kami sudah menyediakan pembahasan untuk anda.

Bagi para pemain PUBG Mobile pasti sudah tidak asing lagi mendengar istilah Quick Chat, Quick Chat merupakan fitur dalam PUBG yang berfungsi untuk berkomunikasi dengan rekan satu Squad.

Pada umumnya, Quick Chat berbahasa Inggris tapi Quick Chat bisa di ubah menjadi beragam bahasa seperti Jepang, Korea serta bermacam-macam karakter seperti Loli, Loli Jepang, Male dan Female.

Dari beberapa versi suara Quick Chat tersebut, kami telah mengumpulkan berbagai versi yang bisa anda download dan gunakan pada saat ingame.

Jadi, jika anda merasa jenuh dan bosan dengan suara Quick Chat bahasa Inggris bisa menggunakan cara ini untuk mengubah voice chat PUBG anda ke bahasa lain.

Maka dari itu, pada artikel kali ini kami akan membahas secara lengkap bagaimana cara mengganti suara Quick Chat PUBG Mobile yang dapat anda coba terapkan.

Fungsi Fitur Voice Chat di PUBG Mobile

Cara Mengganti Suara Quick Chat PUBG Mobile
Sebelum kita ke pembahasan utama yakni cara mengganti suara Quick Chat PUBG Mobile, sebaiknya anda ketahui terlebih dahulu fungsi dari fitur suara Quick Chat di PUBG Mobile ini.

Secara umum, fitur Voice Chat pada game PUBG Mobile ini digunakan untuk berbicara dengan musuh ataupun dengan teman satu tim.

Tujuan open chat dengan musuh tentunya agar musuh anda bisa terintimidasi sehingga terganggu konsentrasinya.

Yang jauh lebih penting adalah bahwa fitur voice chat ini berguna untuk berkomunkasi dengan rekan satu tim, komunikasi tersebut tentu saja untuk membicarakan strategi bersama.

Untuk bisa menggunakan Voice Chat di PUBG Mobile dengan suara yang jelas dan jernih, anda bisa menggunakan earphone gaming Rexus EZ2.

Earphone ini menggunakan desain seperti hearing aid sehingga akan sangat nyaman saat menggunakannya.

Karakteristik earphone ini detil dan clear sehingga sangat pas untuk digunakan saat bermain game, dengan suara bass tidak terlalu dominan akan memberikan suara vokal lebih jernih dan jelas.

Download Kumpulan Voice Chat PUBG Mobile Lengkap

Cara mengganti suara Quick Chat PUBG Mobile ini juga tidak memerlukan akses root pada Android, jadi tidak perlu khawatir bagi anda yang pemula akan masalah root Android.

Quick Chat versi bahasa Jepang ini juga cukup enak untuk didengar, apalagi bagi anda para pecinta anime Jepang sangat cocok sekali dengan hal ini.

File Active.sav Voice chat di bawah ini bisa anda download secara gratis tanpa password tanpa ribet sana sini seperti yang lain dan anda bisa mencobanya satu persatu.
  • File Active.sav Voice Chat Baby Santa Download
  • File Active.sav Voice Chat Korea Versi Global Download
  • File Active.sav Voice Chat Jepang Loli Version Download
  • File Active.sav Voice Chat Jepang Male Version Download
  • File Active.sav Voice Chat Anime Voice Download
  • File Active.sav Voice Chat Korea Fix Enemies Ahead Download
  • File Active.sav Voice Chat Jepang Fix Enemies Ahead Download

Cara Mengubah Voice Chat PUBG Mobile

Fitur percakapan di game ini memang sangat beragam, mulai dari menggunakan Voice, Chat dan Quick yang sudah tersedia secara default.

Peran fitur ini memang sangat penting jika anda bermain dua atau squad agar komunikasi dengan rekan setim lebih mudah dan cepat.

Akan sangat menyenangkan jika mainnya menggunakan headset, tidak perlu mengetik dan juga mungkin fitur Quick Chat jarang digunakan.

Namun, sebaliknya jika anda tidak menggunakan headset maka fitur Quick Chat di PUBG Mobile cukup penting.

Oleh karena itu, pada pembahasan kali ini kita akan membahas bagaimana cara setting quick chatting agar sesuai dengan kubutuhan anda.

Jadi, anda bisa mengganti percakapan yang sudah ada dengan kata lain sesuai dengan kebutuhan anda.

Sebelum mengatur Quick Chat di PUBG Mobile, pastikan anda sudah tahu cara mengganti suara Quick Chat PUBG Mobile sesuai keinginan anda dengan cara yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan anda download salah satu file Active.sav Voice Chat yang telah kami sediakan diatas.
  • Jika sudah, download lalu instal aplikasi pengelola berkas Zarchiver di Play Store atau melalui link berikut (Download Aplikasi Zarchiver).
  • Kemudian buka aplikasi Zarchiver lalu cari file active.sav Voice yang sudah anda download tadi.
  • Jika sudah ketemu, tekan sedikit agak lama di File active.sav lalu pilih "Salin".
  • Kemudian pastekan file active.sav tersebut di folder "SaveGames". Letak folder SaveGames:
Pilih "Penyimpanan Internal>Android>Data>Com.tencent.ig>Files>UA4Game>ShadowTrackerExtra>ShadowTrackerExtra>Saved>SaveGames Paste". Disana cara paste, pilih "Icon Paste> Centang Lakukan Semua File > Pilih Ganti".
  • Selanjutnya buka PUBG Mobile anda, jika di invertory atau list menu Quick Chat tetap bahasa Inggris, anda bisa melihat hasilnya pada mode training atau Ingame.

Cara Setting Quick Chat PUBG Mobile Terbaru

Ternyata versi PUBG Mobile terbaru terletak pengaturan Quick Chat sudah tidak terletak pada bagian menu Setting lagi.

Jadi, cara mengganti Voice Chat dan mengatur Voice Chat PUBG Mobile versi terbaru sekarang tidak bisa anda temukan di menu Setting.

Menu pengaturan Quick Voice Chat berpindah dari menu Settings ke menu Invertory, berikut penjelasan cara mengganti suara Quick Chat PUBG Mobile terbaru yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan anda buka menu "Inventory Masuk".
  • Selanjutnya pilih menu gambar orang sehingga anda akan masuk ke menu berikutnya untuk ganti Quick Chat di PUBG Mobile.
  • Kemudian pilih menu gambar microfon sehingga nantinya anda akan masuk ke menu "Pengaturan Quick Chat".
  • Keterangan dari menu Pengaturan Quick Chat ini yaitu sebagai berikut:
    • Wheel, untuk mengatur Quick Chat yang keluar ketika anda tekan pada bagian logo chat dan geser.
    • List, bagian jika anda tekan dan pilih seperi list pada umumnya.
    • Select voice, ini untuk memilik jenis suara yang bisa anda pilih baik suara cewek atau cowok.
  • Untuk mengganti atau menambah, anda tinggal tekan "Change".
  • Selanjutnya silahkan anda pilih chat yang diinginkan pada bagian kanan.
  • Jika sudah sesuai, silahkan tekan tanda "+".
  • Kemudian tekan "Ok" untuk menyimpan hasil perubahan.
  • Selesai.

Cara Mengatur Voice Chat di PUBG Mobile

Karena pentingnya fitur Voice Chat di PUBG Mobile ini, maka jangan sampai anda tidak mengaktifkannya.

Untuk mengaktifkannya, bagi anda yang belum bisa atau baru mencoba memainkan game besutan Tencent ini tidak perlu khawatir karena kami akan memberikan tutorialnya.

Setelah anda mengetahui cara mengganti suara Quick Chat PUBG Mobile, anda juga perlu tahu panduan cara mengatur Voice Chat di PUBG Mobile yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan anda buka menu "Setting" dengan cara klik ikon roda gigi yang terletak pada bagian kanan atas menu utama.
  • Selanjutnya arahkan ke "Audio" dari tombol di sisi kanan.
  • Pada opsi "Voice Channel" silahkan pilih apakan anda ingin berbicara dengan tim saja atau semua pemain yang ada di dalam game.
  • Setelah memilih, sesuaikan pengaturan volume untuk obrolan suara.
  • Ini merupakan pilihan yang sangat penting, jika anda merasa terganggu dengan teriakan atau suara orang lain bisa membisukan suara orang di PUBG Mobile dengan letakkan penggeseran di bagian paling bawah.
  • Di sisi lain, jika anda merasa tidak percaya diri atau merasa tidak ingin membuat orang lain emosi karena suara anda, maka anda bisa mengaktifkan self-mute sehingga tidak ada yang dapat mendengar omongan anda. Caranya dengan menghapus centang pada opsi "Microphone" di setelan Audio.
Pilihan fitur audio dalam game tersebut bisa membuat permainan PUBG Mobile anda semakin interaktif.

Dengan di buat lebih interaktif, tentunya setiap pemain di harapkan bisa mengontrol emosi dan mengendalikan kata-kata apalagi tidak menyingnggung masalah SARA yang menyebabkan sakit hati.

Itulah seluruh isi pembahasan yang dapat kami jabarkan kepada anda seputar cara mengganti suara Quick chat PUBG Mobile.

Jadi, buat anda yang baru memainkan game ini tentu harus mengerti bagaimana cara untuk mengganti Voice Chat yang ada dalam game PUBG Mobile ini.

Oleh karena itu, pahami setiap tahap cara mengganti Voice Quick Chat di PUBG Mobile yang telah kami bagikan diatas.

Demikian informasi yang dapat kami bagikan kepada anda mengenai cara mengganti suara Quick Chat di PUBG Mobile pada artikel kali ini. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel