Cara Download Lagu Spotify 2024
Minggu, 15 September 2024
Cara Download Lagu Spotify - Spotify merupakan salah satu platform streaming musik populer dan banyak digunakan sekarang ini.
Platform tersebut menyediakan berbagai lagu dengan genre yang dapat dinikmati dengan mudah.
Sayangnya, untuk menikmati lagu-lagu yang ada di Spotify anda terlebih dahulu harus terkoneksi dengan jaringan internet.
Namun tidak perlu hawatir, untuk anda yang menggunakan Spotify tapi mempunyai jaringan internet yang buruk, kami memiliki solusinya untuk anda.
Syarat Download Lagu di Spotify
Syarat Download Lagu di Spotify |
Sebelum mengetahui lebih lanjut tentang cara download lagu spotify, terlebih dahulu ketahui beberapa syarat dan ketentuan untuk mengunduh dari platform tersebut.
Dibawah ini beberapa syarat untuk download lagu Spotify yang perlu anda ketahui, diantaranya yaitu:
Pertama
Anda harus terdaftar dalam akun Spotify Premium supaya bisa mempunyai fitur Offline Mode, untuk berlangganan di Platform streaming ini anda perlu mengeluarkan uang sekitar Rp.49.990 per bulan.Untuk pembayaran dapat dilakukan menggunakan kartu kredit ataupun debit, baru setelah itu anda bisa mendengarkan berbagai jenis lagu kesukaan anda.
Kedua
Selain menggunakan Spotify premium, anda juga bisa menggunakan Spotify Premium Family, jenis akun ini bisa digunakan maksimal 6 orang dengan biaya Rp.79.000 per-bulannya.Ketiga
Syarat dan ketentuan terakhir adalah lagu tidak dapat disimpan pada media player yang ada di Smartphone.Jadi lagu-lagu yang sudah anda download hanya bisa diputar pada platform itu saja.
Cara Download Lagu Spotify
Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan beberapa cara download lagu spotify di Android, iPhone dan Laptop yang bisa anda coba.
1. Cara Download Lagu Spotify Melalui Android
Cara Download Lagu Spotify Melalui Android |
Bagi para pengguna Android yang ingin mengunduh lagu di Spotify, anda bisa mengikuti langkah-langkah cara download lagu Spotify via Android dibawah ini! Detailnya yaitu sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi Spotify di Smartphone dan cari lagu ataupun Playlist lagu yang sudah disimpan.
- Berikutnya, klik ikon titik tiga yang ada disamping judul lagi atau album tersebut.
- Kemudian pilih opsi "Save".
- Lalu anda bisa membuka tab atau menu "Your Music".
- Tekan "Playlist, Songs, atau Albums".
- Setelah itu tekan tombol Download yang tersedia.
- Tunggu sampai proses download selesai dan lagu bisa anda nikmati walau dalam keadaan offline.
Untuk menguji apakah lagu benar-benar bisa dinikmati tanpa akses internet, anda bisa mengubah pengaturan ke Mode Offline (Buka menu Settings dan Aktifkan Offline Mode).
2. Cara Download Lagu Spotify Melalui iPhone
Cara Download Lagu Spotify Melalui iPhone |
Pengguna iPhone tentu tidak ingin kalah dengan pengguna Android, lagu-lagu yang ada di Spotify bisa di download menggunakan jenis HP yang satu ini.
Adapun langkah-langkah dari cara download lagu Spotify melalui iPhone, yaitu sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi Spotify yang sudah terpasang di Smartphone anda.
- Setelanjutnya, cari lagu atau album yang anda ingin download.
- Setelah itu anda akan melihat ikon Download, silahkan di klik.
- Anda akan melihat keterangan proses unduhan pada setiap lagu yang dipilih.
- Tunggu sampai proses download selesai dan nikmati lagu tanpa perlu terhubung dengan internet.
3. Cara Download Lagu Spotify Melalui Laptop
Cara Download Lagu Spotify Melalui Laptop |
Tidak hanya menggunakan ponsel (Android dan iPhone) namun anda juga bisa mengunduh lagu dari aplikasi Spotify menggunakan Laptop.
Ada beberapa tahapan yang dapat diikuti untuk mengunduh lagu di Spotify melalui Laptop! Adapun langkah-langkah cara download lagu Spotify di laptop, yaitu sebagai berikut:
- Pertama, Download dan Install aplikasi Spotify di Laptop yang anda gunakan.
- Setelah terpasang dengan sempurna, silahkan klik ikon hati yang biasanya digunakan pada sisi kiri judul lagu.
- Lalu, silahkan buka menu Liked Songs yang ada di sebelah kiri tampilan aplikasi.
- Pada menu tersebut, anda bisa melihat semua daftar lagu favorit.
- Silahkan klik Download untuk mengunduh semua lagu yang anda ingin dengar secara offline.
- Tunggu beberapa saat sampai proses download selesai dan lagu bisa didengarkan dengan Offline Mode.
4. Cara Download Lagu Spotify Melalui Telegram
Cara Download Lagu Spotify Melalui Telegram |
Fitur download lagu merupakan salah satu fitur yang berguna karena memungkinkan anda mendengarkan lagu secara offline.
Sehingga sangat cocok untuk anda yang ingin mendengarkan lagi favorit namun tidak ingin boros kuota.
Adapun langkah-langkah cara download lagu Spotify melalui Telegram yang bisa anda ikuti sebagai panduan, yaitu sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi Spotify dan cari lagi Favorit anda untuk di download.
- Berikutnya, klik titik tiga dan pilih opsi menu Share dan Copy Link.
- Setelah itu, buka aplikasi Telegram dan pilih Channel Spotify Music Downloader.
- Masukkan link lagu tadi pada kolom chat.
- Tunggu sampai Channel berhasil mengkonversi lagu dalam bentuk File.
- Terakhir, download lagu dengan menekan titik tiga dan tekan "Save to Music".
- Semoga berhasil.
Ketentuan Download Lagu di Spotify
Ketentuan Download Lagu di Spotify |
Untuk bisa menikmati fitur download lagu di Spotify, anda perlu mempunyai akun Spotify Premium terlebih dahulu.
Untuk Spotify versi gratis, anda hanya dapat mengunduh Podcast saja.
Akan tetapi dengan menggunakan akun Premium, anda dapat mengunduh Album, Playlist, dan Podcast favorit serta bisa mendengarkan dimana saja tanpa perlu koneksi internet.
Anda bahkan bisa mengunduh sampai 10.000 lagu di setiap perangkat dengan maksimum 5 perangkat.
Tidak hanya itu, anda juga harus mengaktifkan koneksi internet setidaknya setiap 30 hari sekali untuk menyimpan lagu yang di unduh.
Hal tersebut bertujuan supaya Spotify dapat mengumpulkan data pemutaran untuk memberi kompensasi kepada artis.
Cara Download Podcast di Spotify
Cara Download Podcast di Spotify |
Selain cara download lagu Spotify, anda juga dapat mengunduh podcast melalui aplikasi Spotify.
Sekarang ini popularitas podcast sedang naik daun dan banyak orang yang ketagihan mendengarkannya.
Bagi anda yang ingin mengetahui bagaimana cara mengunduh atau download podcast di Spotify, simak langkah-langkah dibawah ini! Detailnya yaitu sebagai berikut:
- Pertama, pastikan anda sudah mempunyai akun Spotify Premium.
- Selanjutnya, buka aplikasi dan cari podcast yang akan diunduh (Anda bisa ketik atau tulis judul podcast pada kolom Search).
- Silahkan buka podcast tersebut dan tekan ikon tanda panah ke bawah yang berwarna putih untuk mengunduh podcast.
- Kalau tanda panah sudah berwarna hijau, artinya podcast sudah berhasil di unduh.
- Untuk membuka podcast yang sudah di download tersebut, silahkan buka menu koleksi.
- Sampai tahap ini, anda bisa mendengarkan podcast ketika offline dengan syarat anda harus mengaktifkan mode offline terlebih dahulu.
Untuk mengaktifkan fitur atau mode offline tersebut, berikut caranya:
- Silahkan buka Home.
- Kemudian buka menu "Pengaturan atau Settings".
- Lalu klik "Playback".
- Terakhir, aktifkan Mode Offline.
Akhir Kata
Demikianlah pembahasan seputar beberapa cara download lagu Spotify di Android, iPhone maupun Laptop atau Komputer.Anda bisa mengikuti setiap tahapan yang sudah kami bagikan diatas sesuai dengan metode yang anda gunakan.
Dengan adanya tutorial diatas, anda bisa mendengarkan musik secara offline tanpa hawatir akan kehabisan kuota untuk streaming. Sekian dan semoga bermanfaat.