Cara Mengatasi Akun IG Tidak Bisa di Publik 2024
Minggu, 15 September 2024
Cara Mengatasi Akun IG Tidak Bisa di Publik - Siapa sih yang tidak tahu aplikasi satu ini, Instagram merupakan salah satu media sosial yang bisa diakses dan digunakan oleh siapapun.
Aplikasi ini menjadi salah satu media sosial yang memiliki banyak sekali pengguna, selain Facebook dan WhatsApp.
Bahkan pihak Instagram juga mulai menghadirkan fitur menarik dan menjamin keamanan serta kemudahan para penggunanya.
Salah satu fitur tersebut adalah pengaturan publik yang dimana juga memungkinkan anda mengatur siapa saja yang ingin melihat postingan.
Apakah anda berfikir untuk mempublikasikan akun Instagram yang dimiliki agar dapat dilihat oleh semua orang?
Alasan seseorang ingin mengubah privasi unggahan atau kiriman mereka sebelumnya bisa dilihat oleh Followers saja menjadi publik.
Supaya postingan foto atau video yang diunggah di akun IG bisa dilihat oleh siapapun, tanpa followers sekalipun.
Anda bisa melakukan pengubahan privasi Instagram menjadi publik seperti yang kami bagikan dibawah ini.
Bagi anda yang mengalami kegagalan ketika akan melakukan pengubahan privasi, silahkan simak cara mengatasi akun IG tidak bisa di publik dibawah ini.
Cara Mengatasi Akun IG Tidak Bisa di Publik
Cara Mengatasi Akun IG Tidak Bisa di Publik |
Salah satu alasan menggunakan akun privasi dan tidak publik adalah untuk mencegah foto anda digunakan oleh akun Fake.
Dengan mengubah akun menjadi publik, maka siapapun dapat melihat isi profil ataupun postingan foto dan video yang anda bagikan.
Dapat dikatakan rata-rata pengguna Instagram menggunkan Instagram sebagai akun media sosial pribadi, online shop, dan sarana untuk hiburan dan meme.
Itu karena memiliki beberapa fitur dan filter yang menarik sehingga memberikan daya tarik sendiri dari aplikasi ini.
Lalu, apakah anda ingin mengubah tampilan akun IG yang pribadi menjadi publik namun belum mengetahui bagaimana cara melakukannya?
Jika tertarik mencoba, anda bisa mengikuti langkah-langkah cara mengatasi akun IG tidak bisa di publik dibawah ini! Detailnya yaitu sebagai berikut:
- Pertama, silahkan Login ke akun Instagram anda dan buka tampilan profil IG.
- Berikutnya, klik tanda Strip 3 yang ada di kanan atas layar ponsel anda dan klik "Pengaturan".
- Kemudian pilih Privasi.
- Pada laman selanjutnya, anda tinggal menonaktifkan pada "Akun Private" dengan menggeser panelnya ke kiri aja.
- Akan muncul konfirmasi apakah anda benar-benar ingin beralih ke akun publik atau tidak, jika iya tinggal klik sekali pada tulisan "Beralih ke Publik".
- Selesai! Selamat anda sudah berhasil mengatur Instagram anda menjadi publik.
Cara Mengubah Privasi Instagram Menjadi Publik untuk Bisnis
Cara Mengubah Privasi Instagram Menjadi Publik untuk Bisnis |
Seperti yang sudah kami jelaskan diatas bahwa ada beberapa alasan yang mendasari kenapa mereka ingin mengubah privasi kiriman yang tadinya hanya followers menjadi publik.
Sebenarnya menggunakan akun yang masih di private atau hanya pribadi kurang bagus untuk menjalankan suatu bisnis.
Oleh karena itu anda bisa merubah privasi akun IG menjadi publik, agar semua orang bisa mampir ke profil akun IG anda dan mengenali produk-produk yang sudah diposting.
Jika anda tertarik mengubah akun Instagram menjadi tidk private, anda dapat mencoba mengikuti setiap tahapan yang akan kami sediakan.
Adapun langkah-langkah cara mengubah privasi Instagram menjadi publik, yaitu sebagai berikut:
- Pertama, silahkan Login ke akun Instagram anda.
- Berikutnya, buka tampilan profil Instagram.
- Lalu klik tanda strip 3 yang ada dikanan atas layar Smartphone anda.
- Kemudian klik "Pengaturan" dan pilih Privasi.
- Pada tampilan berikutnya, klik "Beralih ke Publik" dan selesai.
- Selamat mencoba.
Dengan mengikuti tahapan diatas, maka anda akan berhasil beralih akun ke publik dan setiap postingan yang diunggah atau posting bisa dilihat oleh semua orang tanpa perlu mengikuti anda.
Sebenarnya ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengubah akun privasi, salah satunya adalah dengan mengubah akun IG yang menjadi akun bisnis.
Dengan adanya fitur satu ini maka postingan anda bisa dilihat oleh orang-orang yang tidak dikenal.
Selain itu, ada juga beberapa alasan lain sehingga para pengguna IG ingin melindungi privasinya ataupun mempublikasikan akun mereka.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Beralih Akun Instagram
Cara Mengatasi Tidak Bisa Beralih Akun Instagram |
Dapat dikatakan untuk beralih ke akun Profesional sudah dibatasi, itu semua karena fitur rata-rata sudah dibatasi dan tidak hanya Instagram saja! Mengingat maraknya pengguna Bot atau Robot.
Jika sudah berhasil beralih ke akun Profesional baik bisnis atau kreator, maka anda tidak akan bisa melihat jangkauan dan insight.
Sudah dipastikan juga anda tidak akan bisa menghubungkan akun IG dengan Halaman Facebook.
Untuk batas akun bisnis IG sendiri mungkin 3 kali dalam beberapa waktu, sebagai contohnya dari akun Pribadi ke Bisnis dan dari akun Bisnis ke Pribadi.
Selain itu, jika anda gagal beralih ke akun Pribadi dari akun Bisnis maka akan ada peringatan seperti ini "Anda sudah mencapai batas untuk jumlah bisnis yang bisa dibuat saat ini".
Tidak seperti pembahasan sebelumnya, cara satu ini kemungkinan berhasil untuk membantu anda berlaih akun.
Bagi anda yang gagal mengalami kesulitan saat hendak mengubah akun menjadi publik, maka beberapa tips dibawah ini bisa anda coba untuk mengatasinya.
1. Hapus Data Aplikasi Instagram
Menghapus data aplikasi Instagram merupakan salah satu cara yang kemungkinan berhasil, sekalipun presentasenya tidak besar.Anda bisa menghapus data aplikasi IG melalui pengaturan, jika perlu anda bisa cek di Play Store atau App Store untuk melihat ada pembaruan untuk aplikasi IG atau tidak.
Jika tersedia pembaruan, lakukan update terlebih dahulu! Namun jika tidak, langsung saja Login ke akun Instagram anda.
2. Pilih Kategori Blog Pribadi
Cara mengatasi akun IG tidak bisa di publik berikutnya adalah mencoba kategori blog pribadi dan jangan pilih lainnya.Namun untuk satu ini kami kurang tahu pasti, karena diberitahu bahwa memilih kategori blog pribadi maka anda tidak akan ada batasan untuk beralih akun.
Jadi untuk label kategori, silahkan pilih Blog Pribadi dan jangan memilih lainnya! Namun jika berhasil maka anda bisa lanjut ke tahap berikutnya.
Kalau anda tidak berhasil, maka akan muncul peringatan seperti yang diatas tadi.
3. Ganti Perangkat
Tips terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan ganti perangkat menggunakan Smartphone lainnya.Jadi, kalau di HP yang satunya tidak bisa maka anda dapat mencoba Login dan beralih akun via HP lainnya.
Akhir Kata
Demikianlah pembahasan seputar cara mengatasi akun IG tidak bisa di publik yang dapat kami bagikan untuk anda.Semoga dengan adanya pembahasan diatas dapat membantu anda mengubah akun yang sebelumnya bersifat pribadi menjadi publik.
Anda bisa mencoba salah satu dari beberapa tips yang kami bagikan diatas untuk mengetahui mana cara yang benar memberikan hasil.
Anda dapat merekomendasikan artikel diatas kepada teman, saudara atau kerabat lainnya agar sama-sama mengetahui tutorialnya. Sekian dan semoga bermanfaat.